Apple akan Luncurkan iOS 17, Segera Lakukan Pembaruan

Redaksi

iOS 17
Apple akan luncurkan iOS 17 yang direncanakan pada 12 September 2023. Menjelang pengumuman tersebut, Apple telah merilis iOS 16.6.1, yakni pembaruan yang membawa perbaikan keamanan untuk dua “kerentanan” yang telah dieksploitasi secara aktif.

Kabar tentang Apple akan luncurkan iOS 17 ini sudah muncul di beberapa media. Dikutip dari Gadgets Now, kerentanan pertama ada pada kerangka ImageIO yang memungkinkan penyerang mengeksekusi kode arbitrer dengan memproses gambar bersifat merusak yang berbahaya.

Sedangkan kerentanan kedua ada di aplikasi Wallet yang memungkinkan penyerang mengeksekusi kode arbitrer dengan membuka lampiran berbahaya.

Penting untuk menginstal pembaruan iOS 16.6.1 sesegera mungkin untuk melindungi perangkat dari risiko keamanan. Laporan TechCrunch mengatakan bahwa Citizen Lab, sebuah kelompok penelitian yang menyelidiki malware, menemukan kerentanan zero-click yang dieksploitasi secara aktif untuk mengirimkan spyware tentara bayaran Pegasus milik NSO Group. Pegasus adalah spyware yang diduga digunakan untuk menargetkan aktivis masyarakat sipil, jurnalis, dan oposisi.

“Rantai eksploitasi mampu menyusupi iPhone yang menjalankan iOS versi terbaru (16.6) tanpa interaksi apa pun dari korban,” ujar Citizen Lab dalam postingan blognya.

Apple mengamini temuan para peneliti terkait kelemahan dan kerentanan keamanan.

“Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada The Citizen Lab di Munk School Universitas Toronto atas bantuannya,” demikian bunyi catatan halaman pembaruan keamanan Apple.

Pembaruan iOS 16.6.1 kini tersedia untuk semua perangkat iPhone dan iPad yang memenuhi syarat. Untuk menginstal pembaruan, buka Settings, General, lalu klik Software Update.

Apple belum merilis fitur baru apa pun di iOS 16.6.1. Pembaruan besar berikutnya untuk iOS diharapkan adalah iOS 17, yang seperti disebutkan sebelumnya, akan dilakukan pada 12 September 2023.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.